Buah Kurma memang sudah sangat terkenal sekali dikalangan umat islam begitu juga bagi orang-orang di Indonesia, namun kalau buah kurma muda segar saya yakin belum banyak yang mengenalnya. Padahal khasiat kurma muda ini sangat banyak, salah satunya adalah khasiat kurma muda untuk promil atau manfaat kurma muda untuk meningkatkan kesuburan pria maupun wanita.
Buah Kurma Muda biasanya Mulai panen pada bulan Ramadhan atau sekitar bulan mei sampai dengan bulan desember atau hingga musim haji selesai. Jadi Bagi anda yang ingin promil dengan buah kurma muda ini bisa membeli kurma muda pada musim panen tersebut, karena kurma muda hanya ada saat musim panen saja berbeda dengan kurma matang (kurma kering) yang beredar dipasaran atau toko-toko. Dimana dapat membeli kurma muda segar? Kami merupakan distributor kurma muda di indonesia, jadi anda dapat membeli kurma muda kepada kami, baik eceren untuk dikonsumsi sendiri maupun grosir untuk dijual kembali. Selengkapnya terkait harga kurma muda dan ketersediaan kurma muda silahkan cek halaman berikut ini :
Jenis Kurma Muda Untuk Promil
Kurma muda yang digunakan untuk promil ada 3 jenis, yaitu kurma muda hijau, kurma muda kuning dan kurma muda merah. Kurma muda hijau biasanya sudah mulai dipanen pada awal ramadhan namun kurma muda hijau masa panennya tidak lama jadi untuk anda yang sedang membutuhkan kurma muda hijau sebaiknya segera order pada saat awal musim panen.
Sedangkan Kurma muda kuning dan kurma muda merah biasanya mulai musim sekitar bulan syawal atau hari raya idul fitri hingga musim haji Selesai.
Bagaimana Rasa Kurma Muda?
Untuk anda yang belum pernah makan kurma muda, pasti bertanya atau penasaran dengan rasa kurma muda. Untuk kurma muda hijau rasanya Sepat-sepat manis, kurma muda hijau ini merupakan buah kurma yang masih mentah namun sudah mulai matang (bisa dikatakan sudah matang 25%) jadi ada rasa manisnya tapi masih terasa sepat, kalau dikunyah bunyi KRES-KRES…
Untuk kurma muda kuning dan kurma muda merah rasanya enak, kurma muda ini rasanya manis meskipun masih ada rasa sepat sedikit (bisa dikatakan kurma muda merah dan kuning ini sudah matang 50%). Kalau dikunyah masih bunyi KRES-KRES.
Manfaat Kurma Muda untuk Kesuburan dan Kesehatan
Manfaat Kurma muda yang utama yaitu untuk promil atau untuk meningkatkan kesuburan pada pria maupun wanita, namun sebenarnya manfaat kurma muda tidak hanya untuk kesuburan saja, karena kurma muda juga bermanfaat bagi kesehatan tubuh, bermanfaat untuk memperlancar ASI ibu hamil, memperlancar proses persalinan dan bagus untuk kesehatan mata.
Secara singkat manfaat mengkonsumsi kurma muda adalah sebagai berikut :
- Meningkatkan Kesuburan Pria dan Wanita
- Mencegah pendarahan Rahim dan Melancarkan Persalinan
- Menjaga kesehatan mata
- Mencegah kanker
- Memperlancar ASI
Nah untuk lebih detail tentang khasiat mengkonsumsi kurma muda silahkan dibaca dengan baik pemaparan khasiat kurma muda segar berikut ini :
Khasiat Kurma Muda untuk Kesuburan
Bagi ayah dan bunda yang saat ini sedang mengharapkan kehadiran si kecil dalam keluarga, maka sangat direkomendasikan untuk makan kurma muda, mengapa? karena khasiat kurma muda dengan Izin Allah SWT dapat meningkatkan kesuburan pada suami dan istri sehingga memperbesar peluang untuk segera mendapat keturunan.
Dalam sebuah Penelitian terungkap bahwa kurma muda memiliki kandungan hormon botosin yang sangat signifikan, hormon botosin ini berfungsi dalam meningkatkan gerak pristaltik dalam pembuluh darah dan uterus (rahim) yang dapat memicu peningkatan kesuburan pada wanita.
Selain Hormon botosin yang tinggi, kurma muda juga memiliki kandungan hormon oksitosin (disebut juga hormon cinta) yang berperan membantu dalam proses kontraksi otot polos dinding rahim, sehingga menjadi kaum hawa lebih terangsang saat berhubungan suami istri, selain itu hormon oksitosin ini juga berperan dalam memperlancar proses persalinan ibu hamil dan memperlancar produktivitas ASI.
Selain dapat meningkatkan kesuburan pada wanita, kurma muda juga dapat meningkatkan kesuburan pada pria. Bagi para pria yang memiliki keluhan sperma encer, kurang berkualitas atau kurang aktif, maka dengan konsumsi kurma muda dengan izin Allah dapat meningkatkan kualitas sperma pada kaum adam karena dalam kurma muda terdapat zat-zat yang dapat mengaktifkan hormon yang berperan dalam memproduksi sel-sel sperma dan menjaga kualitas sel-sel sperma dengan baik.
Sebagaimana yang disebutkan di atas bahwa kurma muda ada 3 jenis, yaitu kurma muda warna hijau, kurma muda warna kuning dan kurma muda warna merah.
Lalu kurma muda yang mana yang baik untuk promil??
Sebenarnya kurma muda baik warna hijau, merah dan kuning memiliki khasiat yang sama karena kandungan yang dimiliki kurma muda sama.
Namun, biasanya kurma muda yang digunakan untuk promil bagi wanita adalah yang warna hijau dan kuning sedangkan untuk pria biasanya makan yang warna merah.
Lalu apakah wanita tidak boleh makan kurma muda merah? Atau apakah pria tidak boleh makan kurma muda warna kuning?
Jawbannya adalah Boleh, tidak ada efek samping jika wanita makan yang warna merah atau pria makan yang warna kuning atau hijau.
Pengalaman pribadi, waktu Promil dengan Kurma Muda saya mengkonsumsi kurma muda semua jenis baik kurma hijau, kuning maupun merah, saya konsumsi sekitar 2 bulan dan Alhamdulillah dengan izin Allah SWT dan Doa yang kami panjatkan sekarang putra kami (anak pertama) sudah lahir pada januari 2018.
Untuk anda yang Mau Beli Kurma Muda Untuk Promil, silahkan anda cek harga kurma muda berikut ini :
Khasiat Kurma Muda untuk Kesehatan
Selain berkhasiat untuk program hamil, kurma muda juga berkhasiat untuk kesehatan tubuh atau pencegahan dari penyakit-penyakit tertentu, nah apa saja manfaat kurma muda untuk kesehatan? Selengkapnya silahkan simak berikut ini :
Mencegah pendarahan Rahim dan Melancarkan Persalinan
Khasiat kurma muda untuk wanita tidak hanya dalam meningkatkan kesuburan, namun kurma muda juga dapat bermanfaat dalam mencegah terjadinya pendarahan Rahim dan dapat memperlancar proses persalinan. Hal ini karena dalam kurma muda terdapat hormon oksitosin yang berfungsi sangat berfungsi untuk mencegah pendarahan dan memperlancar persalinan secara normal tanpa adanya induksi secara medis, hal ini sejalan dengan penelitian yang dipublish pada Journal of Obstetrics and Gynaecology.
Menjaga kesehatan mata
Vitamin A yang dikandung dalam kurma muda menjadikan orang yang makan kurma muda akan akan terjaga kesehatan matanya, sehingga jika anda ingin mata anda dapat berfungsi secara optimal atau anda ingin menjaga kesehatan mata anda, maka anda bisa konsumsi kurma muda. Jadi, selain rasa kurma muda yang enak kurma muda juga buah yang memiliki khasiat yang baik untuk kesehatan mata.
Mencegah kanker
Dalam sebuah penelitian terungkap bahwa buah kurma memiliki sifat anti-kanker, yang berperan dalam melawan perkembangan sel kanker. Hal ini karena dalam buah kurma muda mengandung zat antioksidan yang memiliki fungsi dalam melawan serangan radikal bebas dan menekan perkembangan sel kanker pada tubuh manusia.
Khasiat kurma muda untuk mencegah kanker ini didukung oleh Peneliti Dr Arshad H Rahmani dari Qassim University, yang hasil penelitiannya menyatakan bahwa manfaat kandungan buah kurma mampu mencegah terjadinya mutasi sel yang mengarah pada perkembangan sel-sel kanker yang berbahaya. Studi ini diterbitkan di “Journal of Clinical and Experimenta Medicine.”
Memperlancar ASI
Terkadang ibu yang baru melahirkan air susunya belum keluar, atau keluar tapi sedikit padahal air susu ibu merupakan air susu terbaik bagi bayi (LEBIH BAIK DARI SUSU FORMULA), nah untuk mengatasi hal demikian sangat disarankan ibu hamil untuk mengkonsumsi kurma muda karena dengan kandungan oksitosin nya kurma muda dapat memperlancar ASI. Selain konsumsi kurma muda, sebaiknya bumil juga konsumsi daun katuk agar air susunya bertambah lancar.
Cara Konsumsi Kurma muda untuk Promil
Setelah anda tahu khasiat kurma muda yang sangat baik untuk menunjang promil yang sukses, maka sebaiknya anda juga pahami cara konsumsi kurma muda yang benar, agar ikhtiar promil anda berhasil.
Konsumsi Kurma Muda secara langsung
Untuk anda yang mau promil dengan kurma muda, anda dapat makan secara langsung buah kurma mudanya, usahakan konsumsi setiap hari secara rutin (HARUS RUTIN untuk hasil maksimal) minimal 3 butir buah kurma sehari (sunahnya ganjil, boleh 3 buah kurma, 5 buah kurma, 7 buah kurma dan seterusnya) dan makanlah buah kurma muda lagi 1 jam sebelum berhubungan suami istri. Jadi misalnya setiap hari anda makan 3 butir buah kurma dan pada hari itu anda akan berhubungan suami istri maka pada hari itu anda makan 6 butir ( 3 butir + 3 butir). Jika tidak berhubungan suami istri maka pada hari itu anda hanya makan 3 butir saja.
Note : Sekali makan minimal 3 buah kurma, jadi bukan pagi 1, siang 1 , malam 1. dimakan sekaligus minimal 3 buah kurma dalam sehari, lebih dari 3 boleh.
Agar Lebih jelas tentang bagaimana cara konsumsi kurma muda segar untuk program hamil, bisa lihat video ini:
Konsumsi Kurma muda dengan cara dibuat Juz Kurma
Nah, bagi anda yang ingin konsumsi buah kurma dengan bervariasi, maka anda dapat konsumsi juz kurma muda dengan cara di buat juz kurma. Biasanya cara konsumsi buah kurma muda dengan cara dijuz ini dilakukan untuk menghindari rasa sepat pada saat makan kurma muda warna hijau, jadi untuk mengatasi rasa sepat tersebut anda bisa menjadikan kurma muda hijau ini menjadi juz dengan menambah madu murni sebagai pemanis. Untuk selengkapnya tentang resep juz kurma muda, silahkan baca pada artikel cara membuat jus kurma muda untuk kesuburan.
Sahabat, kurma muda memang sangat baik untuk meningkatkan kesuburan, namun kurma muda hanya ada saat musim panen kurma saja yaitu sekitar awal ramadhan sampai berakhirnya musim haji, jadi bagi anda yang bersungguh-sungguh ingin promil dengan kurma muda segar bisa langsung membelinya saat musim panen kurma tiba.
Untuk anda yang mau beli kurma muda mengkal atau kurma muda segar, kami jual kurma muda segar untuk promil dengan kualitas terbaik, untuk melihat harga kurma muda dan order kurma muda silahkan klik link berikut :
O iya, apabila anda ingin segera promil dengan kurma muda akan tetapi masa musim panen kurma masih lama, maka anda bisa promil dengan serbuk kurma muda dan promil dengan kurma muda kering (kurma muda yang dikeringkan) sebagai pengganti kurma muda yang memiliki khasiat yang sama.
PENTING!!!!
Sebagai penutup kami sampaikan bahwa, sebelum promil dengan kurma muda, luruskan pikiran dan niat anda. Jangan Berfikir Kurma Muda Yang Menyebabkan Anda Hamil!!! Tapi Tanamkan Dalam Hati Dan Pikiran Anda Bahwa Kurma Muda Hanyalah Perantara Ikhtiar dan Jika Anda Hamil Itu Semata-Mata Adalah Kuasa Allah SWT (Hindari syirik !!! sekecil apapun).
Demikianlah Artikel terkait khasiat kurma muda yang dapat kami sampaikan untuk anda dalam situs www.kurasehat.com, semoga anda yang sedang menjalani program hamil bisa segera hamil dengan sehat dan bagi anda yang sedang konsumsi kurma muda untuk kesehatan bisa tetap sehat sehingga dapat menjalankan ibadah dan aktivitas lainnya dengan baik.
Referensi :
https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC3992385
https://www.researchgate.net/publication/327980952_effects_of_dates_fruit_phoenix_dactylifera_l_in_the_female_reproductive_process
Assalamualaikum..
Saya dikasi teman kurma muda tapi yg sudah berubah warna seperti kurma pada umumnya, tetapi blm kering benar, apakah masih bisa dikonsumsi ya bun? Sebaiknya dikonsumsi langsung atau dibuat infused water? Mohon solusinya.. Terimakasih sebelumnya😊
Wassalamualaikum wr wb
Wa alaikum salam.
Mungkin yang dimaksud ibu kurma muda yang sudah matang? kalo untuk dikonsumsi bisa saja selama rasanya tidak asam. Namun untuk promil kami anjurkan kurma muda segar
Bun maaf mau tanya,
Saya kan bru beli paketan untuk promil (kurma kuning dan merah, buah zuriat, saffron, minyak zaitun, madu penyubur, dan habatusaudah) itu cara konsumsinya gmna ya bun.
Mkasih bun…
Kalo dari kami menganjurkan fokus satu persatu bun, tidak konsumsi semua, untuk saran kami fokus dulu promil dengan kurma muda diniati ikhtiar dan tetap tawakal dan berdoa, disertia dengan keyakinan yang penuh jangan ragu-ragu baik dalam ikhtiar maupun dalam berdoa
cara order nya gimana
Silahkan Klik Chat WA Dipojok kanan bawah,,,, admin selalu online…